Instalasi Desktop di Ubuntu Server (Pilih Gnome atau Xfce?)

Jika anda melakukan googling untuk mengetahui instalasi X Windows yang minimum pada Ubuntu Server maka umumnya anda akan temukan saran untuk melakukan instalasi xfce sbb: #apt-get install xubuntu-desktop Sekilas cara ini benar tetapi salah! Hasilnya justru bukan desktop yang minimum tetapi mubazir, mengapa demikian? Inilah buktinya.Sebagai sebuah Server tentu saja anda lebih banyak bekerja dengan sistem remote. Memang sebuah server umumnya tidak perlu diinstall X Windows karena bisa dikelola dengan SSH. Tetapi jika server yang anda install adalah sebuah LAMP Server (Linux-Apache-MySQL-PHP, termasuk Python dan PostgreSQL) maka sangat membantu jika anda menginstall X Windows, sehingga anda bisa melakukan browsing untuk memcari informasi (misalnya lupa cara mengatur file log pada Ubuntu) atau melakukan testing pada server anda.

 

Terlebih lagi jika Ubuntu Server tersebut anda jadikan VPS, yang mana clientnya boleh berbasis X Windows bahkan MS Windows. Dalam hal ini penggunaan resources untuk sebuah XWindows menjadi tidak berarti. Nah, jika memang X Windows adalah sebuah kewajaran bagi Server anda, maka mengapa instalasi xfce dikatakan mubazir? Sekarang kita buktikan, coba perhatikan waktu instalasi xfce maka besarnya file instalasi mencapai 1.3 GB! Dan jika anda melakukan remote Server dengan RDP (misalnya vncserver atau tightvncserver) maka yang muncul adalah Gnome bukan xfce! Jika demikian maka instalasi xfce menjadi boros. Tetapi mungkin anda komplain, kok di tempat saya instalasi Gnome jauh lebih memerlukan space daripada xfce? Anda betul jika instalasi Gnome dilakukan dengan cara sbb:

#apt-get install ubuntu-desktop

Cara di atas akan melakukan instalasi yang sangat besar karena disertakannya OpenOffice dan paket pendukung lainnya! So? Rahasianya adalah melakukan instalasi Gnome yang minimalis, artinya dengan membuang OpenOffice dan paket yang bukan basic. Caranya?

#apt-get install ubuntu-desktop --no-install-recommends

Hasilnya … hanya Gnome basic saja yang diinstall! Paket recommended terdiri atas:

python-gst0.10 pm-utils esound-clients min12xxw hpijs python-gnomeapplet evolution-data-server gnome-user-guide mousetweaks screen-resolution-extra libcanberra-pulse gstreamer0.10-x gvfs-backends smartdimmer aspell-en aspell-dictionary aspell6a-dictionary libatk1.0-data libgnomevfs2-extra hunspell-en-us hunspell-dictionary myspell-dictionary libfreezethaw-perl libpaper-utils libpurple-bin libtie-ixhash-perl libxml-xpath-perl libxml-xpathengine-perl notify-osd-icons pulseaudio-module-x11 samba-common-bin apt-xapian-index system-config-printer-udev acpi-support app-install-data-partner apport-gtk avahi-autoipd avahi-daemon bluez-cups bluez-utils bogofilter brltty brltty-x11 cdparanoia compiz computer-janitor-gtk dvd+rw-tools espeak evolution-couchdb evolution-exchange evolution-indicator evolution-plugins evolution-webcal example-content f-spot firefox firefox-gnome-support gdm-guest-session gimp
gnome-accessibility-themes gnome-bluetooth gnome-disk-utility gnome-games gvfs-fuse ibus ibus-gtk ibus-m17n ibus-table im-switch jockey-gtk kerneloops-daemon libnss-mdns libwmf0.2-7-gtk linux-headers-generic nautilus-share network-manager-gnome onboard openoffice.org-calc openoffice.org-gnome openoffice.org-help-en-us openoffice.org-impress openoffice.org-math openoffice.org-style-human openoffice.org-writer pcmciautils pulseaudio-module-bluetooth pulseaudio-module-gconf rhythmbox speech-dispatcher telepathy-idle totem-mozilla transmission-gtk tsclient ttf-indic-fonts-core ttf-kacst ttf-lao ttf-thai-tlwg ttf-unfonts-core ttf-vlgothic ttf-wqy-zenhei ubufox ubuntu-docs ubuntuone-client-gnome usb-creator-gtk vinagre vino xcursor-themes xdg-utils xsane xfonts-scalable

Catatan:

  1. Gnome lebih baik dibandingkan xfce karena anda akan lebih mudah memahaminya, bukan karena Gnome lebih mudah digunakan daripada xfce tetapi karena umumnya tutorial X Windows Ubuntu menggunakan Gnome
  2. Susunan menu antara Gnome dan xfce berbeda
  3. Gnome memakai memory umumnya 40 MB lebih banyak dibandingkan xfce, nilai 40 MB ini terlalu kecil untuk sebuah Server sehingga tidak terjadi kerugian resources yg significant
  4. Besarnya space HDD untuk xfce adalah sekitar 1.3 GB sedangkan Gnome pada mode minimum hanya memerlukan 1 GB.

 

The power of documents

Kami sajikan dengan bahasa yang mudah dengan disertai command line yang bisa di copy-paste sehingga memudahkan untuk melakukan modifikasi command line